PT LTS Gandeng AWPI Kota Semarang Vaksinasi 1500 Karyawan

SULUH.ID, SEMARANG – Genjot produksi, PT Lucky Textile Semarang (LTS) mengandeng Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia (AWPI) kota Semarang lakukan vaksinasi karyawan sebanyak 1500 orang di lingkungan pabrik, Sabtu (14/8/2021).

Sambutan antusias dari karyawan yang mengikuti vaksin ke dua PT. LTS secara masal memberikan solusi percepatan hert immunity dilingkungan pabrik.

HRD PT Lucky Textile Semarang Maria mengatakan, Dengan bantuan dan kerja keras dari AWPI Kota Semarang, vaksin ke 2 dapat berjalan dengan baik dan lancar.

“Intinya bagaimana karyawan kami bisa di vaksin ke 2 sehingga standar operasional di perusahaan kami wajib vaksin satu dan kedua secara menyeluruh,” ungkapnya.

Ia sangat bersyukur atas bantuan kinerja rekanan perusahaanya (AWPI kota Semarang) yang dengan cepat dapat membantu pelaksanaan vaksin ke 2 serta berjalan sesuai rencana.

Baca Juga  Kepala DKK Abdul Hakam, Varian Delta Sudah Masuk Semarang

“Saat ini beban kami agak ringan, vaksin kedua ini kami target cukup banyak, kurang lebih 1500 vaksin termasuk keluarga inti juga kita ajak vaksin dalam tahap kedua ini. Kegiatan vaksin tersebut sebagai wujud kami ikut menyukseskan Indonesia bebas covid,” Paparnya

Kedepannya, tambah Maria, kerjasama dengan AWPI kota Semarang untuk program yang lain sudah ada MOU, tinggal.menunggu pelaksanaan.

loading...

Perwakilan Perusahan PT Luky Textile Semarang, Piter mengatakan bahwa perusahaanya bergerak dalam bidang produksi garment dan sudah tersebar di beberapa daerah di Indonesia.

Di JawaTengah sendiri lanjut Piter, telah mengerjakan proyek untuk merk Adidas dan Nike dalam bentuk kaos dan baju, dan saat ini telah melakukan standarisasi internasional perusahaan. Sesuai dengan ketentuan setiap karyawan harus di vaksin satu dan dua.

Baca Juga  Pentingnya Desain Struktur Untuk Bagunan Arsitektur

“Harapan kami bisa genjot produksi di Indonesia dengan maksimal. Selain itu karyawan tidak akan vaksin keluar lagi karena telah di sediakan di lingkungan pabrik kami sendiri,” ungkapnya.

Ketua AWPI Kota Semarang, yang biasa di sapa dengan Yudi Wong mengatakan, kegiatan tersebut sebagai wujud AWPI yang tidak hanya berkutat di pewartaan, tetapi secara sosial bisa berdampingan dengan masyarakat sehingga nama AWPI Bisa di kenal masyarakat.

“Untuk membantu vaksinasi kedua ini, team kami, mulai dari ketua, sekretaris dan bendahara bekerja secara maksimal, bagaimana menyalurkan vaksin kedua ini, sebanyak 1500 vaksin,” ungkapnya.

“Saat ini vaksin sudah di terima karyawan PT Luky textile Semarang dan berjalan dengan lancar serta aman. Harapan kedapan kita bisa berkerja sama dengan bidang lain,” Pungkasnya.

Baca Juga  Terima SKP, PANI Jateng Siap Penggiat Anti Narkoba

YDW/SLH

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *