Cangkang Berhasil Ditemukan, Yakin CVR SJ-182 Segera Ditemukan

SULUH.ID, SEMARANG – Cangkang atau kotak penyimpan memori perekam suara kokpit atau biasa di sebut dengan Cockpit Voice Recorder (CVR) Sriwijaya Air SJ-182, setelah dilakukan pencarian akhirnya ditemukan oleh Tim SAR di perairan Kepulauan Seribu, Jumat (15/1/2021)

Meskipun baru temuan cangkang penyimpan memori CVR, namun optimisme bahwa CVR akan segera di temukan.

Panglima Koarmada I Laksmana Muda TNI AL Abdul Rasyid memberikan keterangan temuan itu kepada media, di JICT II, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, seperti dilansir Antara, Jumat (15/1/2021).

Abdul Rasyid memastikan, Tim SAR masih melakukan penyisiran dan pencarian memori dari CVR tersebut karena telah terpisah dari ‘underwater locator beacon’.

Baca Juga  Joko Widodo Buka Kongres HMI XXXI Secara Virtual

Diberitakan sebelumnya, Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), Soerjanto Tjahjono, mengatakan, data FDR (Flight Data Recorder), salah satu bagian kotak hitam (black box) pesawat Sriwijaya Air SJ182, berhasil diunduh.

Proses pengunduhan isi FDR dilakukan setelah ditemukan dan diserahkan ke KNKT, pada 13 Januari 2021 lalu,

“Ada 330 parameter dan semua dalam kondisi baik. Saat ini sedang kita pelajari,” ujar Soerjanto di Jakarta, Jumat (15/1/2021).

loading...
Baca Juga  Tambahan Kuota Peserta Didik SIP 2021 untuk Polda Papua dan Papua Barat

Sebelumnya, KNKT juga telah menyampaikan, berdasarkan data ADS-B dan wreckage engine, kedua mesin pesawat masih beroperasi atau hidup sampai pesawat membentur air.

Temuan KNKT dari data FDR telah mengkonfirmasi data ADS-B dan wreckage engine tersebut.

Saat ini, KNKT masih menunggu ditemukannya CVR (Cockpit Voice Recorder), yang masih dicari Tim Gabungan SAR di perairan Kepulauan Seribu.

CVR merupakan salah satu bagian penting kotak hitam lainnya, yang digunakan untuk proses investigasi lebih lanjut.

KBRN/SLH

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *